Edukasi Jamaah, Lazismu Banyumas Adakan Pelatihan dan Perlombaan Pemulasaraan Jenazah

(Purwokerto, 15/04/2023). Lazismu Banyumas ikut serta dalam pembinaan jamaah perempuan masjid 17 Purwokerto dengan mengadakan Pelatihan dan Perlomban pemulasaraan Jenazah. Manajer Lazismu Banyumas Sabar Waluyo yang langsung menjadi fasilitator dalam kegiatan tersebut.

187 Jamaah perempuan masjid 17 Purwokerto rutin melakuakn kajian setiap hari Rabu. Mendekati Bulan Ramadhan kajian tersebut berfokus pada pelatihan pemulasaraan jenazah, mulai dari bab fikih sampai perawatan secara langsung.

“ Pelatihan ini sangat berguna nantinya untuk kami di masyarakat. Kami jadi lebih paham bagaimana cara merawat jenazah mulai dari awal sampai akhir “ ujar Siti salah satu jamaah.

Setelah sekitar 3 kali pertemuan kajian, Lazismu Banyumas mengadakan perlombaan Pemulasaraan Jenazah. Perlombaan diikuti 16 orang jamaah dan dibagi dalam 4 kelompok untuk melakukan pemulasaraan secara bergantian.

Diawali dari lomba tertulis dilanjutkan dengan praktek memandikan, mengkafani dan menyolatkan jenzah. Sabar Waluyo berharap dengan diadakannya lomba akan membuat jamaah lebih mudah dalam menyerap materi.

“ Ini adalah bentuk kegiatan yang berfungsi untuk memperkuat ilmu yang sudah jamaah dapat selama pelatihan perawatan jenazah. Ditambah dengan adanya hadiah tentunya semakin membuat mereka lebih semangat “ ujar Sabar.

Pada kajian pada hari Rabu (12/04) Lazismu mengumumkan pemenang dan memberikan apresiasi kepada seluruh peserta Lomba. Para jamaah yang mengikuti Lomba terlihat antusias dan berharap agar kegiatan serupa bisa diadakan kembali.

Reporter : Romi